Sore Menuju Maghrib
Waktu itu, sore menuju maghrib yang akan diteruskan senja. Sakit gigi yang kutahan dengan sedotan ini tak merusak cerita Abu Nawas yang kau tagih dariku. Meja ini seperti harum dengan syair Al-I’tiraaf. Entah terlempar kemana bau cuka dan tenggiri giling itu.
Masih banyak cerita tentang orang mati untukmu. Dikencan selanjutnya, kau boleh menagihnya kembali. Semoga aku tidak sakit gigi.
shollu 'ala nabi.
Komentar
Posting Komentar